Aku tidak menyuruh kalian menciptakan dunia yang lebih baik, karena kurasa kemajuan bukanlah sesuatu yang harus dicapai. Aku hanya menyuruh kalian hidup di dalamnya. Tidak sekedar bertahan, tidak sekedar mengalaminya, tidak sekedar melewatinya begitu saja, tetapi hidup di dalamnya. Memperhatikannya. Mencoba mengambil maknanya. Hidup dengan nekat. Mengambil peluang. Membuat karya sendiri dan bangga terhadapnya... (Joan Didion - 1975)

Wednesday, February 17, 2010

Ke-21 : It's My Time's !!!!!


Rabu, 17 Februari 2010
Subhanallah, sudah pagi lagi. Ternyata aku ketiduran waktu upload posting foto-foto peldas BKM, hahahahaha. Kasihan sekali laptop dan tv ku yang terus nyala eh orangnya sudah tidur.

Hmmm... hal ini sudah sering terjadi, ya beginilah... kalau kata orang itu hidup menjadi fasilitator itu buat tidak teratur, siang-malam kadang jadi terbalik. Dan boleh ditanya ke banyak fasilitator berapa jam mereka tidur, kebanyakan pasti menjawab paling banyak 5 Jam dan paling sedikit, cari tahu sendiri aah...
Dari 24 jam dalam sehari, aku paling menyukai waktu setelah sholat Subuh sampai pagi lah... karena inilah waktuku , waktu yang benar-benar untukku, tidak ada yang memgganggu, aku bisa melakukan apa yang aku inginkan, mau tidur lagi, bermalas-malasan, beres-beres kost-an, browsing dan internetan, dan asiknya klo jam-jam seperti ini jaringan internet tidak lemot.. hmmmmm.. sangat menyenangkan.

Jadi, kesimpulannya AKU SUKA WAKTU PAGI, IT'S MY TIME'S!!!!!!!!!


No comments: