Pagi ini kabut berjatuhan, bulir-bulir indah embun yang menempel di daun dan rerumputan memancarkan bias mentari yang mengintip malu-malu dari peraduan.
Suasana begitu sunyi, padahal waktu sudah menunjukkan pukul 07.30 wib. "Aah iya, toh ini hari Minggu, semua menikmati hari libur, jalanan menjadi lengang, sangat berbeda dengan gambaran di enam hari sebelumnya", ujar ku sembari bermain sendiri di alam pikir.
Aku kembali ke kamar, menghadap si lepi, terpaku sejenak sembari menunggu halaman dasbor blogger terbuka pelan karena koneksi yang naik turun. Hampir satu bulan aku tidak menarikan jemari, terlalu sibuk dengan "Plan Z" yang sedang ku lakoni, sebuah plan yang ingin secara maksimal ku usahakan dan hasilnya secara penuh ku serahkan pada Sang Pencipta Kehidupan.
Aku menghela nafas panjang, sesekali aku menyemangati diri sendiri " Kamu bisa!! kamu pasti bisa!! jangan kalah sebelum berperang!" dan sembari menarikan jemari di atas keyboard aku tersenyum simpul, ya pasti aku bisa!. ^_^
Teori Pareto yang sebetulnya masih belum sepenuhnya aku pahami mejadi ilham untuk tercetusnya Plan Z ini, dan mencoba mempraktekkan dan menerapkan ilmu "advokasi" yang di sheare seorang sahabat pun menjadi senyawa utama di dalam si plan Z ,, aah semoga saja aku berhasil,, ujar ku berharap sambil memandang sang kabut yang mulai lenyap bersamaan hadir nya senyum pak Mentari. ^_^
10 comments:
baru tau ada teori itu.. hahaha mungkin saya harus banyak belajar lagi :)
pasti bisa
Semangat-Semangat, Pasti Bisa
semangaaaatt , kamu passsti bisaaa
saya juga baru mendengar Plan Z luar biasa semoga hasilnya juga
Kalo udah berusaha maksimal, udah ngelakoni plan A, B sampe Z... hasil akhir Sang Pencipta yg nentuin...
Aku sih yakin DIA pasti ngejawab, cuma bisa dijawab YA, Nggak, atau nanti dulu hhe... :)
ternyata ada juga ya plan Z itu (berusaha mengorek qqq).
Apapun yang akan dan sedang terjadi selalu mengantarkan setiap kita untuk berpikir berbagai kemungkinan dibalik semua itu. Dan saya yakin pada akhirnya yang terjadi adalah yang terbaik untuk kita
Aku jadi penasaran kenapa disebut plan z... tapi dugaanku terlalu banyak takutnya malah jadi terlalu sok tahu... hihihi....
semoga hujan bisa terus menumbuhkan passion mu untuk terus membagi cerita perjalananmu lewat blog yaaaa ^_^
semoga kita akan punya kesempatan untuk saling bersapa lagi ^^v
terimakasih atas informasinya sangat bermanfaat
makasih infonya
Post a Comment