Berkorban Untuk Sesuatu yang Tidak Berkorban

"Hust...... kalau ngomong ngasal!", potongnya secepat kilat saat aku berkata aku pingin mati muda kayak Soe Hok Gie. "Kok ngasal sih, bukannya malah enak, kalau mati muda pertama dosa nya tidak sampai sebanyak orang yang mati tua, terus yang kedua matinya bakal ditangisi oleh orang-orang yang mencintai kita bukan sebaliknya," ujar ku kembali berargument yang membuatnya semakin jengah. Sekali ini matanya melotot, tak berkata tapi seakan menyampaikan pesan untuk ku tak melanjutkan bahasan ini.